Achmad Dimas Achmad Dimas pernah menjabat sebagai editor dan penulis di Pikiran-Rakyat.com di tahun 2022. Menulis sejak 2017 hingga sekarang. Suka membahas hal trending dan tutorial teknologi.

Kenapa Bi Fast BRI Tidak Bisa Digunakan ? Berikut 5 Solusinya

2 min read

Bi Fast BRI Tidak Bisa Digunakan

Blogdimas.id – Keluhan mengenai Bi Fast BRI tidak bisa digunakan memang membuat para Nasabah tidak bisa bertransaksi menggunakan layanan ini. Apalagi banyak yang melakukan transfer menggunakan Bi Fast karena transaksi bisa lebih cepat dan real time.

Buat yang sebelumnya belum tahu atau lebih jelas mengenai apa itu Bi Fast. Bi Fast sendiri merupakan sistem dari Bank Indonesia yang diciptakan dengan tujuan menyediakan layanan transfer dana yang lebih cepat, lebih aman, dan lebih efisien antar bank di Indonesia.

Bi Fast BRI Tidak Bisa Digunakan

Keunggulan transaksi menggunakan Bi Fast tentunya lebih cepat dan real time. Selain itu biaya transaksi juga lebih murah dan keamanan lebih terjamin. Itulah kenapa banyak Nasabah di Bank BRI menggunakan sistem Bi Fast.

Sistem Bi Fast ini sudah hadir dihampir semua Bank di Indonesia termasuk di Bank BRI. Nasabah yang biasanya menggunakan BRImo pastinya sering transfer menggunakan Bi Fast karena lebih cepat dan real time.

Namun sistem Bi Fast ini masih mempunyai kekurangan yaitu sering terjadi kendala salah satunya Bi Fast BRI tidak bisa digunakan.

Ketahui juga alasan kenapa Bi Fast Mandiri Tidak Bisa Digunakan.

Kenapa Bi Fast BRI Tidak Bisa Digunakan ?

Alasan utama Bi Fast BRI tidak bisa digunakan biasanya disebabkan karena terjadi gangguan pada sistem Bi Fast itu sendiri. Hal ini membuat para Nasabah Bank BRI terutama yang menggunakan BRImo tidak dapat transaksi menggunakan sistem ini.

Kendala ini sebenarnya wajar dan hampir semua Bank yang menggunakan sistem Bi Fast untuk transaksi pasti pernah mengalami gangguan seperti ini. Ketika sistem Bi Fast tidak bisa digunakan maka transaksi menggunakan sistem ini akan otomatis gagal dan semua Nasabah akan mengalaminya nya ketika terjadi gangguan.

Gangguan pada sistem Bi Fast tidak bisa diprediksi dan bisa terjadi sewaktu-waktu. Jadi jangan panik karena gangguan ini biasa terjadi pada sistem transaksi.

Baca juga cara mengatasi Tidak Bisa Top Up DANA Lewat BRImo.

Solusi Bi Fast BRI Tidak Bisa Digunakan

Solusi Bi Fast BRI tidak bisa digunakan berikut ini merupakan alternatif karena penyebab nya disebabkan karena sistem Bi Fast itu sendiri yang mengalami gangguan.

1. Cek Gangguan Bi Fast

Sebelum melakukan transaksi seperti transfer menggunakan Bi Fast. Alangkah baiknya untuk cek terlebih dahulu apakah mengalami gangguan atau tidak. Walau fitur ini tidak ada di aplikasi BRI mobile atau aplikasi lainnya namun bisa di cek lewat situs bernama cekgangguan.

Cek gangguan dengan link (https://www.cekgangguan.id/layanan/bi-fast) merupakan situs yang mengumpulkan berbagai laporan mengenai gangguan Bi Fast secara real time. Jika banyak laporan di jam yang sama, Maka bisa dipastikan terjadi gangguan Bi Fast dan tidak bisa digunakan saat itu. Sehingga tahan melakukan transaksi dan tunggu hingga sistem normal.

2. Hindari Transfer di Jam Offline

Penyebab Bi Fast BRI tidak bisa digunakan juga dikarenakan terjadi jam offline pada layanan BRI. Alangkah baiknya untuk hindari jam offline bank ketika hendak melakukan transaksi seperti transfer.

Biasanya jam offline bank terjadi pada larut malam dan tahan lakukan transaksi. Untuk transfer bisa di jam pagi nya agar tidak terjadi kendala gagal transaksi menggunakan sistem Bi Fast.

3. Cek Gangguan Layanan BRImo

Jika sistem Bi Fast tidak mengalami gangguan maka bisa jadi gangguan terletak pada aplikasi mobile banking BRImo. Hal ini juga bisa saja terjadi dan segala transaksi di aplikasi BRI mobile tidak bisa digunakan sementara waktu.

Opsi terbaik untuk hal ini hanya perlu menunggu hingga layanan BRI mobile normal. Biasanya tak butuh waktu lama untuk aplikasi mobile banking bisa normal kembali dan bisa transaksi seperti biasanya.

Cek juga Cara Transfer Flip Lewat ATM BRI dan BRImo.

4. Menunggu Sistem Bi Fast Normal

Kendala Bi Fast BRI tidak bisa digunakan karena gangguan layanan memang biasa terjadi. Namun jangan khawatir karena biasanya tidak butuh waktu lama sistem Bi Fast bisa normal kembali dan bisa digunakan seperti biasa.

Gangguan memang biasa terjadi dan tidak pasti bisa terjadi sewaktu-waktu. Langkah terbaik yaitu menunggu hingga normal apalagi hendak transfer menggunakan sistem Bi Fast di aplikasi BRI mobile.

5. Gunakan Layanan Transaksi Lain

Jika terburu-buru hendak transfer dan Bi Fast masih mengalami gangguan. Maka opsi alternatif bisa gunakan layanan transaksi lainnya yang masih normal. Bisa di dompet digital atau layanan transfer lainnya.

Akhir Kata

Demikian pembahasan mengenai kenapa Bi Fast BRI tidak bisa digunakan beserta opsi solusi. Memang penyebab utama biasanya terjadi gangguan dan hanya perlu menunggu sementara waktu. Sekian dari blogdimas.id dan terimakasih.

Achmad Dimas Achmad Dimas pernah menjabat sebagai editor dan penulis di Pikiran-Rakyat.com di tahun 2022. Menulis sejak 2017 hingga sekarang. Suka membahas hal trending dan tutorial teknologi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

nineteen − nineteen =