Dimas Selain suka dia, Saya juga suka bagi tutorial di Blogdimas.

5 Cara Mengembalikan Barang Di Shopee Apabila Barang Sudah Diterima

2 min read

Cara mengembalikan barang di Shopee apabila barang sudah diterima cukup mudah. Sebagai pembeli sudah pastinya menerima barang yang sesuai dan ingin dibeli. Namun jika pembeli merasa barang yang dibeli namun tidak sesuai dengan alasan kuat, Maka barang tersebut bisa dikembalikan.
Seperti yang kita tahu bahwa Shopee merupakan salah satu marketplace terbesar di Indonesia. Banyak sekali pembeli dan penjual di Indonesia yang menggunakan Shopee sebagai tempat jual beli online andalan.
Shopee memang menjadi tempat jual beli favorit karena mempunyai banyak keunggulan ketimbang marketplace lain. Dimana memang banyak hal menarik yang membuat pembeli dan penjual suka dengan Shopee.
Cara Mengembalikan Barang Di Shopee Apabila Barang Sudah Diterima
Seperti halnya voucher, promo diskon, game berhadiah, event dan masih banyak lagi yang jelas menguntungkan pembeli. Untuk penjual pasti pada suka jualan di Shopee karena banyak fitur yang lengkap dan juga kemudahan yang didapat saat berjualan online di marketplace ini.
Di Shopee juga ada fitur pengembalian barang bagi pembeli yang merasa kurang puas atau tidak sesuai dengan barang yang dibeli. Dengan begitu pembeli dapat kepuasan tersendiri saat berbelanja di Shopee.
Fitur pengembalian barang yang sudah diterima cukup penting karena setiap berbelanja online pasti kekurangannya yaitu pembeli tidak bis mengecek secara langsung barang yang dibeli.
Sehingga barang tidak sesuai atau banyak kekurangan pastinya tidak diketahui pembeli dan jika kurang puas maka pembeli bisa mengembalikan barang tersebut. Sehingga pembeli bisa tetap nyaman saat berbelanja secara online.
Ada beberapa alasan kenapa barang yang sudah dibeli di Shopee dikembalikan yaitu seperti barang rusak, tidak sesuai, tidak sesuai deskripsi, beda warna, beda ukuran dan masih banyak lagi.
Jika sobat berbelanja di Shopee dan menemukan hal seperti itu maka bisa dikembalikan karena kurang puas. Namun jika sobat tidak tahu caranya maka bisa simak berikut ini.

Cara Mengembalikan Barang Di Shopee Apabila Barang Sudah Diterima

Berikut cara lengkap untuk pengajuan pengembalian barang di Shopee apabila sudah diterima.

1. Ajukan Pengembalian Barang

Pertama sobat bisa login ke akun sobat yang sobat gunakan untuk membeli barang tersebut. Kemudian masuk ke menu saya > pesanan saya > dikirim > rincian pesanan > ajukan pengembalian barang.

2. Isi Alasan Kenapa Mengembalikan Barang

Selanjutnya Shopee akan meminta sobat untuk mengisi alasan kenapa mengajukan pengembalian barang. Disini sobat isi dengan alasan kuat kenapa barang dikembalikan. Kemudian kirim bukti foto barang tersebut sesuai alasan. Jika sudah kemudian klik kirimkan.

3. Kemas Produk

Jika sudah maka sobat kemas dengan rapi produk tersebut layaknya penjual yang mengemas rapi. Kemudian tempelkan label pengembalian barang. Penempelan ini wajib dilakukan karena sobat mengembalikan barang.

4. Kirim Paket Tersebut

Kemudian sobat cari jasa pengiriman terdekat dan kirim paket tersebut. Nanti pihak jasa pengiriman akan mengirimkan paket sesuai alamat di label pengembalian tersebut.

5. Tunggu Validasi Dari Pihak Shopee

Setelah mengirim paket tersebut dan mengirimkan nomer resi. Maka tinggal tunggu validasi dari pihak Shopee. Jika berhasil maka sobat sudah berhasil mengembalikan barang ke penjual.
Begitulah cara untuk mengembalikan barang yang sudah diterima di Shopee. Disini ada syarat dan ketentuan yang berlaku, Dimana jika bukti kurang kuat dan penjual tidak setuju akan pengembalian barang. Maka pengajuan pengembalian barang di tolak.
Keputusan untuk mengajukan pengembalian barang ini ada di pihak Shopee dan usahakan sobat chat terlebih dahulu kepada pihak penjual mengenai mengapa mengembalikan barang.
Bicarakan dan berikan alasan kuat beserta bukti foto. Nantinya agar penjual bisa menerima saat sobat mengajukan pengembalian barang.
Akhir Kata
Sekian informasi mengenai cara mengembalikan barang di Shopee apabila barang sudah diterima. Semoga informasi diatas bermanfaat dan terimakasih telah membaca.
Dimas Selain suka dia, Saya juga suka bagi tutorial di Blogdimas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

16 + five =